Translate

PROGRAM GRAFIS BERBASIS VEKTOR DAN BITMAP

Desain grafis berbasis vector adalah desain grafis yang berbasis besaran dan arah, atau magnitude dan direction.
Pada citragrafis berbasis vector, terdapat ciri-ciri sebagai berikut.
a.        Tersusun oleh kurava (path). Path terdiri dari garis dan beberapa titik atau disebut anchor point.
b.       Bersifat resolution independent, artinya kualitas gambarnya tetap baik tanpa bergantung resolusinya. Jika gambar diperbesar, warna tetap kontinu/baik dan tidak pecah warna maupun bentuknya.
c.        Cocok unutk pembuatan gambar dengan warna yang sederhana.
d.       Gradasi warna harus diolah dulu oleh desainer.
e.       Meniympan gambar dengan format EPS, WMF atau sesuai dengan program yang dijalankan, misalkan CorelDraw dengna format CDR, Macromedia Freehan dengan format F,Adobe Illustrator dengan format AI.
f.         Nyaman digunakan untuk me-layout publishing, membuat font dan ilustrasi.
g.        Space penyimpanan lebih kecil.
                Software unutk menghasilkan citra grafis berbasis vector dikenal dangan istilah Draw Software. Software ini dapat dikelompokan menjadi dua bagian, yaitu software aplikasi grafis berbasis vector 2 dimensi (2D) dan 3 dimensi (3D).
a.       Software aplikasi grafis berbasis vector 2D
Yang termasuk kategori ini antara lain Adobe Illustrator, Macromedia Freehan, dan CorelDraw.
b.       Software aplikasi grafis berbasis vector 3D
Draw software untuk grafis 3D antara lain Maya3D, Strata 3D CX, Ulead COOL 3D, dan Swift 3D. selain itu ada pula Draw Software yang biasa digunakan dalam bidang teknik (perancangan) seperti AutoCad dan 3D Home Architect.
1.       Grafis Berbasis Bitmap
Grafis berbasis bitnap dikenal juga dengan istilah grafis raster. Pada citra grafis berbasis bitmap, terdapat ciri-ciri sebagai berikut.
Program aplikasi untuk membuat grafis vektor dan bitmap itu banyak sekali macamnya. Seperti Page Maker, Corel Photo Paint, CorelDraw, Adobe Photohop dan masih banyak lagi yang lainnya. Tetapi yang dibahas di sini program aplikasi CorelDraw dan Adobe Photoshop.
CorelDraw merupakan salah satu program yang banyak digunakan dalam pembuatan desain grafis dan editing Bitmap yang dilengkapi dengan full color management system dan interactive tools yang memudahkan dalam pembuatan dan editing suatu objek.
Sedangkan Adobe Photoshop merupakan salah satu program aplikasi yang digunakan untuk mengedit suatu gambar (image) menjadi gambar yang lebih menarik, serta bisa menyunting foto dan gambar-gambar yang telah di-scan ke dalam komputer.
1.       Pengertian Grafis Vektor dan Bitmap
        Grafis Vektor adalah objek gambar yang dibentuk melalui kombinasi titik-titik dan garis. Grafis Bitmap adalah objek gambar yang dibentuk berdasarkan titik-titik dan kombinasi warna.
2.       Kelebihan dan Kekurangan Grafis Vektor dan Bitmap
Kelebihan Grafis Vektor
a.        Ruang penyimpanan untuk objek gambar lebih efisien.
b.       Objek gambar vector dapat diubah ukuran dan bentuknya tanpa menurunkan mutu tampilannya.
c.        Dapat dicetak pada resolusi tertinggi printer anda.
d.       Menggambar dan menyunting bentuk vektor relatif lebih mudah dan menyenangkan.
Kekurangan Grafis Vektor
Tidak dapat menghasilkan objek gambar yang prima ketika melakukan konversi objek gambar tersebut dari format bitmap.
Kelebihan Grafis Bitmap
a.        Dapat ditambahkan efek khusus tertentu sehingga dapat membuat objek tampil sesuai keinginan.
b.       Dapat menghasilkan objek gambar bitmap dari objek gambar vector dengan cara mudah dan cepat, mutu hasilnya pun dapat ditentukan.
Kelemahan Grafis Bitmap
a.        Objek gambar tersebut memiliki premasalahan ketika diubah ukurannya, khususnya ketika objek gambar diperbesar.
b.       Efek yang didapat dari objek berbasis bitmap yakni akan terlihat pecah atau berkurang detailnya saat dicetak pada resolusi yang lebih rendah.
Program Grafis secara umum terbagi menjadi dua:
2.       Grafis Berbasis Vektor
a.        Tersusun oleh sebaran titik-titik yang disebut pixel (picture element) beragam warna. Pixel sendiri tersebar dalam grid.
b.       Bersifat resolution dependent artinya kualitas gambar tergantung pada resolusi, semakain besar resolusinya gambar yang dihasilkan semakin baik. Sebuah citra bitmap yang diperbesar melebihi ukuran normalnya akan tampak kasar (pecah-pecah).
c.        Cocok untuk pembuatan gambar dengan warna yang komplek.
d.       Gradasi warna nyata dan enak dipandang.
e.       Mampu meyimpan gambar dengan format: JPG, JPEG, BMP, TIFF, PCK, dan PNG.
f.         Cocok untuk gambar-gambar dengan efek bayangan (shading) yang halus.
g.        Space penyimpanan lebih besar.
Software aplikasi grafis berbasis bitmap sering disebut sebagai paint software. Seperti halnya pada Draw Software, Paint Software meliputi pengolah grafis 2D dan 3D.
a.        Software aplikasi grafis berbasis bitmap 2D
Termasuk kategori ini antara lain Paint, Microsoft Photo Editor, Adobe Photoshop, dan Corel Photo Paint.
b.       Software aplikasi grafis berbasis bitmap 3D

Paint software untuk grafis 3D antara lain Digital Nendo dan Digital Clay.
Share this article :
 

+ komentar + 2 komentar

19 December 2015 at 12:35

Dijaman sekarang ilmu desain grafis semakin bermanfaat dan punya peranan penting. Tulisan diatas sudah sedikit banyak membantu untuk menambah wawasan tentang seluk beluk desain. terimakasih dan salam kenal lihat selengkapnya

Anonymous
17 April 2022 at 10:04

Program Grafis Berbasis Vektor Dan Bitmap - Katak Loncat >>>>> Download Now

>>>>> Download Full

Program Grafis Berbasis Vektor Dan Bitmap - Katak Loncat >>>>> Download LINK

>>>>> Download Now

Program Grafis Berbasis Vektor Dan Bitmap - Katak Loncat >>>>> Download Full

>>>>> Download LINK oU

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Ajie Template | Mas Ajie
Copyright © 2011. katak loncat - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Ajie
Proudly powered by Blogger